SMA Negeri 14 Bandar Lampung Dan Daftar Kepala Sekolah Sejak Pertama Kali Berdiri

oleh -340 Dilihat
oleh
banner 468x60

 

Sejarah tentang sekolah menjadi daya tarik tersendiri bagi orang tua siswa untuk menentukan kelanjutan pendidikan anaknya.

banner 336x280

Tetapi yang menjadi prioritas adalah lulusan yang berhasil diciptakan oleh sekolah tersebut sejak pertama kali.

SMA Negeri 14 Bandar Lampung didirikan atas izin Walikota Bandar Lampung Nomor : 503/014/08/2003, tentang persetujuan Pendirian dan Pemberian Izin Operasional Sekolah Menengah Umum pada tanggal 7 Januari 2003.

Pembangunannya dimulai pada tanggal 15 September 2003 dan diresmikan oleh Bapak Wakil Walikota Bandar Lampung pada tanggal 31 Desember 2003.

Sumber dana pembangunan berasal dari dana Block Grant dan swadaya Pemda Kota Bandar Lampung.

Awalnya SMA Negeri 14 Bandar Lampung pada saat pertama dibangun hanya memiliki 3 ruang belajar.

Yakni 1 ruang guru, 1 ruang Kepala Sekolah, 1 ruang Tata Usaha, 1 ruang laboratorium, 6 ruang kamar kecil serta 1 gudang.

Saat ini SMA Negeri 14 Bandar Lampung bertambah 30 lokal belajar dari Bantuan Imbal Swadaya, Block Grant maupun dari orang tua siswa.

Sehingga ruang belajar saat ini digunakan sebanyak 30 ruang lokal belajar, 1 ruang multimedia serta 1 sarana ibadah yang berasal dari swadaya warga sekolah.

Pada awal berdirinya, SMA Negeri 14 Bandar Lampung menggunakan kurikulum 1994.

Kemudian SMA Negeri 14 Bandar Lampung telah melaksanakan “Kurikulum 2004” atau Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK).

Secara bertahap mulai tahun pelajaran 2004/2005, sehingga pada tahun 2005/2006 KBK telah dilaksanakan secara menyeluruh di kelas X, XI dan XII.

Merespon Permendiknas Nomor 24 Tahun 2006 pasal 2 (3), tim Pengembang Kurikulum SMA Negeri 14 Bandar Lampung mengembangkan Kurikulum yang mengacu pada Standar Isi dan Standar Kompetensi Lulusan.

Serta berpedoman pada Panduan Penyusunan Kurikulum Stauan Pendidikan yang dikeluarkan oleh BSNP.

Kurikulum ini mulai dilaksanakan secara bertahap tahun pelajaran 2006/2007 di SMA Negeri 14 Bandar Lampung secara bertahap untuk kelas X sedangkan kelas XI dan XII penyesuaian.

Dan pada tahun 2008/2009 SMA Negeri 14 Bandar Lampung dipercaya pemerintah sebagai sekolah Rintisan Sekolah Berstandar Nasional SSN/SKM.

Berikut daftar Kepala Sekolah yang pernah memimpin SMA Negeri 14 Bandar Lampung

1. Badruzzaman, S.Pd., M.M. Tahun 2003 – 2007
2. P. Katriningsih, S.Pd. Tahun 2007 – 2010
3. Dra. Rosidah Sembiring, M.M. Tahun 2010 – 2015
4. Tri Winarsih, S.Pd., M.Pd. Tahun 2015 – 2020
5. Sevensari, S.Pd., M.M. Tahun 2020 – Sekarang

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.