Siswa SMKN 1 Lewoleba Magang di Jepang Untuk Belajar Berbagai Disiplin Ilmu

oleh -261 Dilihat
oleh
banner 468x60

Untuk meningkatkan kemampuan belajar siswa maka pihak sekolah harus pandai dalam menciptakan kerjasama.

Baik dalam lingkup lokal maupun internasional agar bisa diikuti oleh siswa didik sekolah tersebut.

banner 336x280

Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Lewoleba kembali mengukir prestasi cemerlang.

Bukan hanya dalam bidang kompetisi , namun mengirimkan 10 siswa untuk magang di Jepang.

Pelepasan para siswa tersebut dilakukan oleh Plh Sekda Lembata, Irenius Suciadi.

Dia mewakili Penjabat Bupati Lembata, Paskalis Ola Tapobali, di Aula SMKN 1 Lewoleba, Kamis (4/7/2024).

Dalam sambutannya, Irenius Suciadi menyampaikan harapannya agar semangat Merdeka Belajar dan Pendidikan Berkarakter.

Menjadi momentum untuk meneguhkan semangat semua pihak dalam memberikan kontribusi positif bagi kemajuan pendidikan di daerah ini.

“Saya berharap agar semangat Merdeka Belajar dan Pendidikan Berkarakter menjadi momentum yang meneguhkan semangat kita semua.

Agar bersama-sama memberikan kontribusi positif bagi kemajuan pendidikan di daerah ini,” ujar Irenius.

Irenius juga menekankan pentingnya mendidik dan membentuk generasi muda Lembata agar tumbuh menjadi pribadi yang utuh, unggul dalam akademik dan keterampilan, serta memiliki karakter yang baik.

“Kita harus mampu mendidik dan membentuk generasi muda Lembata agar tumbuh dan berkembang menjadi pribadi yang utuh,

Generasi muda yang tidak saja unggul dari sisi akademik dan skill, tetapi juga generasi muda yang memiliki mental/karakter yang baik,
Sehingga dapat menjadi generasi muda Lembata yang hebat, generasi muda Lembata yang unggul dan kompetitif,” tegasnya.

Paskalis Ola, melalui Irenius, memberikan apresiasi kepada para guru dan pendidik yang telah mendidik para siswa dengan luar biasa.

Keberangkatan 10 siswa ini merupakan hasil dari kerja keras para guru yang memberikan pengetahuan dan keterampilan yang cukup kepada siswa.

Adapun para siswa yang dilepas berasal dari berbagai jurusan, yaitu Teknik Komputer Jaringan, Agribisnis Ternak Unggas,
Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura, Nautika Kapal Penangkap Ikan, dan Agribisnis Perikanan Air Tawar.

Sebelum berangkat ke Jepang, mereka akan mengikuti pendidikan di Lembaga Pendidikan dan Keterampilan (LPK) Kashiwado Hasanati Wijaya.

“Hari ini kita melepas 10 peserta dari SMKN 1 Lewoleba untuk mengikuti pendidikan di Lembaga Pendidikan dan Keterampilan (LPK) Kashiwado Hasanati Wijaya sebagai persiapan sebelum berangkat ke Jepang,” kata Irenius.

Ia juga mengingatkan para peserta untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan baik.

“Ini adalah peluang yang sangat bagus. Karena itu kepada anak-anak yang akan mengikuti pendidikan.

Saya minta dengan hormat agar anak anak bisa manfaatkan dengan baik kesempatan ini,” tambahnya.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.