Kejuaraan Pencak Silat Bupati Sumenep Cup 3 Diikuti Oleh Pelajar Tingkat SD Sampai SMA

oleh -245 Dilihat
oleh
banner 468x60

Silat merupakan kemampuan yang harus dimiliki oleh setiap orang untuk melindungi diri dan lingkungan.

Tetapi untuk mengakomodir bakat Silat, maka diselenggarakan kejuaraan baik tingkat lokal maupun nasional.

banner 336x280

Tercatat sebanyak 160 pelajar ikut meramaikan Kejuaraan Pencak Silat Bupati Sumenep Cup 3.

Lomba silat Antar Pelajar SD/MI, SMP/MTS, SMA/SMK/MA Se Kabupaten Sumenep berlangsung seru.

Kejuaraan yang dilaksanakan di Gor Indoor A. Yani Panglegur mulai hari ini Jumat (5/7/2024) hingga 6 Juli 2024 itu.

Acara ini diselenggarakan oleh Perguruan Silat Nasional (PSN) Perisai Putih Cabang Sumenep.

160 peserta itu meliputi jenjang SD/MI 46 atlet, SMP/MTs 75 atlet, dan SMA/MA 36 atlet.

Ketua PSN Perisai Putih Cabang Sumenep Imam Syafi’ie mengatakan bahwa.

Animo peserta pada Kejuaraan yang sudah digelar ketiga kalinya ini sangat luar biasa.

“Kami memang sengaja melaksanakan saat libur kenaikan kelas sekolah.

Tujuannya agar mereka bisa ikut serta pada kejuaraan ini, jadi tidak mengganggu kegiatan belajar mengajar,” terangnya.

Imam menambahkan, Kejuaraan Pencak Silat Bupati Sumenep Cup 3 ini mempertandingkan mulai kategori usia dini, pra remaja dan remaja.

“Jadi dimasing – masing kategori ini nantinya akan diambil juara. Dan yang terbaik akan menjadi atlet binaan PSN Perisai Putih,” jelasnya.

Masyarakat berharap kejuaraan ini bisa terselenggara di berbagai daerah untuk menjaring bakat sejak dini.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.