Festival Biak Pintar Diselenggarakan Untuk Meningkatkan Inovasi Sekolah Seiring Perkembangan IPTEK

oleh -135 Dilihat
oleh
banner 468x60

Untuk menambah wawasan generasi bangsa maka diperlukan berbagai terobosan yang sangat brilian.

Hal tersebut bisa dilakukan dengan berbagai kegiatan dengan tema ilmu pengetahuan dan teknologi.

banner 336x280

Pemerintah daerah melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Biak Numfor mengatakan tahun 2024 akan menggelar festival Biak Pintar.

“Jadi festival Biak pintar ini kami akan dilakukan untuk mengikuti tren perkembangan dunia teknologi yang semakin pesat saat ini.

Sehingga suka atau tidak suka dipastikan akan terdampak dari kemajuan teknologi itu sendiri,”

Hal itu diucapkan Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Biak Numfor Nolly Ayomi,S.H, Kamis(4/7/2024).

Arah kebijakan pemerintah daerah melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Biak Numfor.

Terkait pelaksanaan festival Biak pintar sudah dituangkan dalam program kerja rencana strategis (Resntra) tahun 2024.

“Kegiatan ini kami akan gelar guna untuk merayakan kecerdasan majemuk melalui pelaksanaan festival Biak pintar dan harus dilihat dari semua komponen yang ada serta dipetakan dalam komponen -komponen lomba .

Kemudian pada ekosistim sekolah kami juga akan digelar Pameran Inovasi (PIS) yang nantinya semua sekolah akan terlibat dan menunjukkan apa yang akan menjadi inovasi mereka,”ucapnya.

Dia berharap masyarakat pengunjung festival Biak pintar bukan hanya sekedar melihat pajangan foto atau data saja.

Tetapi pengunjung bisa menyaksikan sekolah di Kabupaten Biak Numfor, memiliki inovasi-inovasi diberbagai bidang.

“Dibidang teknologi ada nilai positif yang dilihat, namun juga bagaimana anak-anak kita dididik dan dibina untuk menciptakan terebosan baru sesuai kondisi rill yang adadi daerah kita ini,”jelasnya.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.