Pemkab Rote Ndao Nusa Tenggara Timur Merasakan Dampak Positif Dari Merdeka Belajar

oleh -748 Dilihat
oleh

Berbagai upaya dilakukan oleh pemerintah daerah untuk memperbaiki semua sistem yang berkaitan dengan generasi bangsa.

harapnnya adalah semua generasi bangsa yang ada di daerah bisa terakomodir dengan baik dari segi bakat dan kualitasnya.

banner 336x280

Usaha Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur (NTT), dalam menerapkan Kurikulum Merdeka tidak sia-sia.

Pada hari Jumat (5/7) lalu, dalam gelaran Anugerah Merdeka Belajar yang diselenggarakan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Pemkab Rote Ndao berhasil meraih prestasi dengan menerima tiga penghargaan sekaligus.

Sekretaris Daerah (Sekda) Rote Ndao Drs. Jonas M. Selly, M.M menerima penghargaan tersebut secara langsung.

Untuk kategori Transformasi Anggaran Pendidikan, Transformasi Pengelolaan Pendidikan, serta Transformasi Pembelajaran.

Bagi Pemkab Rote Ndao, tiga penghargaan Anugerah Merdeka Belajar yang diterima tersebut.

Merupakan buah kerja keras seluruh pemangku kepentingan pendidikan di daerah itu.

Penghargaan ini menjadi bukti atas upaya kolaborasi para guru di sekolah, pemerintah kabupaten, siswa, dan orang tua.

Selly berharap penghargaan ini memicu semua pihak di kabupaten itu untuk bekerja lebih baik lagi.

Dalam mencetak generasi muda, mewujudkan Generasi Emas Indonesia 2045.

Menerapkan Kurikulum Merdeka tidaklah mudah bagi para insan pendidikan di Rote Ndao.

Karena secara geografis lokasi kabupaten itu jauh dari Jakarta, sehingga dalam banyak hal, utamanya akses dan teknologi, ketimpangan masih terasa nyata.

Selain itu, perubahan paradigma pendidikan yang berorientasi pada siswa juga memaksa para pemangku kepentingan, utamanya para guru, untuk memutar otak lebih keras.

Melalui Guru Penggerak serta Sekolah Penggerak yang merupakan dua dari sekian banyak gebrakan Kurikulum Merdeka.

Meskipun pelan tapi pasti, berbagai jenis persoalan di lapangan mulai teratasi.

Bagi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Anugerah Merdeka Belajar merupakan bentuk apresiasi pemerintah pusat kepada pemerintah daerah.

Yang terus mengupayakan perwujudan sekolah yang dicita-citakan melalui transformasi sistem pendidikan.

Adapun sekolah yang dicita-citakan itu memiliki sejumlah karakteristik, di antaranya pembelajaran yang berpusat pada murid, iklim sekolahnya inklusif, aman, dan merayakan kebhinekaan, guru-guru yang gemar belajar, berbagi, dan berkolaborasi, serta kepala sekolah yang senantiasa mengedepankan perkembangan satuan pendidikan berkelanjutan.