Mahasiswa UNWIRA Kupang Persembahkan Pentas Seni KREASA Demi Mempersatukan Generasi Bangsa

oleh -137 Dilihat
oleh

 

Mahasiswa merupakan generasi muda bangsa yang harus mampu memperbaiki peradaban kehidupan berbangsa dan bernegara.

Karena dengan ilmu pengetahuan serta tingkat pendidikan yang tinggi diharapkan bisa menjadi cahaya dalam sebuah jalan perjalanan.

Kantor Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) pada Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Dili, Timor-Leste pada hari Jumat, 31 Mei 2024.

Menyelenggarakan kegiatan pentas seni budaya bertajuk “KREASA – Pentas Seni Kolaborasi MBKM Internasional UNWIRA Kupang” yang dilaksanakan di Mini Teater Pusat Budaya Indonesia (PBI) Dili.

Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Internasional yang dilaksanakan UNWIRA Kupang merupakan implementasi dari kurikulum merdeka belajar.

Program MBKM Unwira dilaksanakan di Pusat Budaya Indonesia mulai tanggal 5 Mei – 31 Mei 2024 diikuti oleh 25 mahasiswa dari Program Studi Seni Musik UNWIRA.

Atdikbud KBRI Dili, Ikhfan Haris, mengatakan bahwa program MBKM Internasional UNWIRA merupakan program MBKM pertama yang dilaksanakan Perguruan Tinggi Indonesia di Timor-Leste.

“Program MBKM UNWIRA meliputi 3 kegiatan utama yakni, pembelajaran seni musik dan budaya, asistensi mengajar bahasa Indonesia serta studi independen.

Diharapkan program yang sama dapat dilakukan oleh perguruan tinggi Indonesia lainnya di masa mendatang,” ucap Ikhfan Haris.

Selanjutnya, Dubes Okto Dorinus Manik menegaskan bahwa kebudayaan merupakan alat pemersatu bangsa.

Sehingga pelestarian budaya perlu dilakukan oleh generasi muda. “Kiranya pembinaan generasi muda tentang seni dan budaya perlu diupayakan lebih lanjut,” pungkasnya saat memberikan sambutan.

Selain Duta Besar RI untuk Timor-Leste, turut hadir Sekretaris Negera Bidang Seni dan Budaya Republik Demokratik Timor-Leste.

Serta Perwakilan Universitas Katolik Widya Mandira (UNWIRA) Kupang, Perwakilan BUMN/BUMS Indonesia, dan Komunitas Diaspora Indonesia.

Sebagai informasi, KREASA – Pentas Seni Kolaborasi MBKM Internasional UNWIRA Kupang merupakan kegiatan penutup.

Setelah adanya berbagai rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan oleh para mahasiswa MBKM Internasional UNWIRA Kupang sejak 5 Mei – 31 Mei 2024 di Pusat Budaya Indonesia Dili.

Gelaran tersebut menampilkan berbagai pertunjukan seni dan budaya yang dibawakan oleh pelajar binaan mahasiswa UNWIRA Kupang.

Diantaranya tari kreasi, drama, monolog, paduan suara, musik ansambel, vokal solo dan duet, dan pameran galeri seni rupa.

Kegiatan tersebut menjadi wadah unjuk aksi 140 peserta yang telah mengikuti pembelajaran seni dan budaya selama 1 bulan di Pusat Budaya Indonesia.

Selama berada di Dili, mahasiswa UNWIRA Kupang kerap diundang untuk mengisi berbagai acara yang dilaksanakan baik oleh institusi pemerintahan maupun swasta.

Mahasiswa UNWIRA Kupang turut tampil pada gelaran konser HUT Kemerdekaan Timor-Leste pada 20 Mei 2024.

Yang diselenggarakan oleh Kementerian Perdagangan dan Perindustrian Republik Demokratik Timor-Leste.

Pada akhir acara penyerahan Sertifikat Program MBKM Internasional dan Sertifikat Asistensi Mengajar secara simbolis dari Atdikbud KBRI Dili kepada perwakilan delegasi UNWIRA Kupang.